Rekayasa Sistem Informasi Terintegrasi untuk Manajemen Sumber Daya Manusia dan Keuangan

Intan Putri Pandita, Zaidir Zaidir, Agus Qomaruddin Munir

Abstract


INTISARI

Sistem informasi merupakan komponen penting yang digunakan dalam suatu lembaga terutama untuk lembaga pendidikan pada persaingan teknologi yang terus berkembang semakin canggih setiap tahunnya. Lembaga pendidikan membutuhkan sistem informasi yang dapat mengintegrasikan antara bagian tata usaha dan keuangan sekolah. Penelitian bertujuan untuk mengimplementasikan teknologi informasi terintegrasi untuk bagian sumber daya manusia dan keuangan non nafkah.

Penelitian dilakukan dengan merancang dan mengembangkan sebuah sistem yang dapat membantu menghasilkan informasi yang mampu membantu dalam menangani proses pendataan SDM Sekolah dan keuangan non nafkah yang akan diterima. Metode penelitian yang digunakan adalah metode waterfall. Sistem ini dirancang menggunakan DAD (Diagram Arus Data). Bahasa pemrograman yang digunakan untuk pengembangan sistem dengan menggunakan PHP dan database menggunakan MySQL.

Hasil dari penelitian ini adalah sistem informasi terintegrasi antara manajemen sumber daya manusia dan keuangan yang mampu menghasilkan laporan berupa daftar pencatatan kegiatan, daftar SDM, daftar pengeluaran dana, rekap SDM dan meminimalisir perbedaan data SDM yang ada di bagian tata usaha dan data yang ada diolah bagian keuangan SMK Ibu Pawiyatan Tamansiswa.

Kata kunci Sistem Informasi, Integrasi, Manajemen, Sumber Daya Manusia, Keuangan.

 

ABSTRACT

Information system is an important component that been use in many kind of institutions, especially for education institutions in the increase sophisticating technology competition every year. Educational institutions need information systems that can integrate school administration and finance.

Study aims to implement integrated information technology for human resources and non-income. The research have been done by designing and developing a system that can help produce information that can assist in handling process of SDM data of school finance and non-income that will be accepted. Research method that will be used is waterfall method. This system is designed by DAD (Data Flow Diagram). The programming language used for system development using PHP and database use MySQL.

The result of this research is to produce integrate information system between human resource management and finance that can able to minimize the difference of human resources data in administration section and data which processed the financial section SMK Ibu Pawiyatan Tamansiswa.

Keywords Information System, Integrated, Management, Human Resource..




DOI: https://doi.org/10.35842/jtir.v18i1.482

Article Metrics

Abstract view : 61 times
PDF (Bahasa Indonesia) - 0 times

DOI (PDF (Bahasa Indonesia)): https://doi.org/10.35842/jtir.v18i1.482.g416

Copyright (c) 2023 Intan Putri Pandita, Zaidir Zaidir, Agus Qomaruddin Munir

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.

     

 
 JTI Respati (J-urnal T-eknologi I-nformasi Respati)

Fakultas Sains dan Teknologi
Universitas Respati Yogyakarta
Jl. Laksda Adisucipto KM. 6.3 Depok, Sleman, Yogyakarta, Indonesia, 55281.

Phone: 0274-488781 Email: jti@respati.ac.id Website: http://jti.respati.ac.id/index.php/

 

Creative Commons License

Jurnal Teknologi Informasi Respati is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.