Rancang Bangun Aplikasi Jasa Online Berbasis Mobile

Abd. Wahab Syahroni, Slamet Slamet

Abstract


INTISARI

 

Penelitian ini berawal ketika teman dan tetangga dari penulis di daerah kabupaten sampang, sering mencari pelayanan jasa dari luar desa, padahal di desanya sendiri sudah ada pemilik jasa yang diinginkan, hanya saja banyak yang tidak tahu. Selama ini masyarakat kabupaten sampang mengalami kesulitan dalam pencarian jasa yang ada di kabupaten sampang sehingga terkadang masih mencari ke kabupaten yang lain, warga masih kebingungan dalam mencari jasa yang tersedia.

Penelitian ini bertujuan mempermudah warga untuk mencari informasi pemilik jasa, selain itu mempermudah pemilik jasa utuk meperkenalkan jasanya kepada pengguna jasa dengan kualitas yang baik dan sesuai keinginan pengguna jasa.

Aplikasi dibangun dengan teknologi mobile menggunakan ionic framework dan laravel serta MySQL sebagai basis datanya. Terdapat 3 user dalam aplikasi ini yaitu admin, pemilik jasa dan pengguna jasa. Halaman user admin berbasis web, halaman pemilik dan pengguna jasa berbasis mobile. Sedangkan pelayanan jasa yang dibahas pada penelitian ini antara lain jasa service elektronik, jasa salon, dan jasa jahit.

Dari hasil ujicoba fungsionalitas sistem menggunakan metode blackbox testing, semua fungsionalitas sistem sudah dapat diterapkan dan berjalan dengan baik.

 

Kata kunci: pelayanan jasa, aplikasi, mobile, blackbox.

 

ABSTRACT

This research began when friends and neighbors of the author in Sampang district often looked for services from outside the village, even though in the village itself there were already service owners who they wanted, but many did not know. So far the people of Sampang Regency have had difficulties in finding services in Sampang Regency so that sometimes they are still looking to other districts, residents are still confused about finding the services that are available.

This study aims to make it easier for residents to find information on service owners, in addition to making it easier for service owners to introduce their services to service users with good quality and according to service users' wishes.

The application is built with mobile technology using the Ionic framework and laravel and MySQL as the database. There are 3 users in this application, namely admin, service owner and service user. Web-based admin user page, mobile-based owner and service user page. While the services discussed in this study include electronic services, salon services, and sewing services.

From the results of testing the functionality of the system using the blackbox testing method, all system functionality can be implemented and run well.

 

Keywords: services, applications, mobile, blackbox testing.

 


Full Text:

PDF


DOI: https://doi.org/10.35842/jtir.v15i3.378

Article Metrics

Abstract view : 574 times
PDF - 56 times

DOI (PDF): https://doi.org/10.35842/jtir.v15i3.378.g329

Copyright (c) 2020 Abd. Wahab Syahroni, Slamet Slamet

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.

     

 
 JTI Respati (J-urnal T-eknologi I-nformasi Respati)

Fakultas Sains dan Teknologi
Universitas Respati Yogyakarta
Jl. Laksda Adisucipto KM. 6.3 Depok, Sleman, Yogyakarta, Indonesia, 55281.

Phone: 0274-488781 Email: jti@respati.ac.id Website: http://jti.respati.ac.id/index.php/

 

Creative Commons License

Jurnal Teknologi Informasi Respati is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.