RANCANG BANGUN SISTEM INFORMASI SUMBER DAYA MANUSIA (STUDI KASUS DI PT. DIGINET MEDIA, YOGYAKARTA)

Robby Cokro Buwono

Abstract


PT. Diginet Media adalah sebuah perusahaan yang bergerak di bidang IT dengan usaha diantaranya sebagai konsultan teknologi informasi, pengembang software dan jaringan, desain web, hosting aplikasi berbasis web, dan sistem terpadu. PT. Diginet Media saat ini sedang tumbuh pesat dengan melakukan ekspansi ke seluruh Indonesia dan melakukan perubahan status badan usaha yang semula CV. sekarang menjadi PT. Maka dalam pertumbuhan tersebut diperlukan kuantitas dan kualitas Sumber Daya Manusia yang harus ditata kelola agar kegiatan perusahaan dapat berjalan baik dan tujuan perusahaan dapat tercapai. Sistem Informasi Sumber Daya Manusia atau Human Resources Information System (HRIS) adalah sistem yang mengelola dan menyediakan informasi Sumber Daya Manusia di perusahaan. Penelitian ini bertujuan untuk membangun Sistem Informasi Sumber Daya Manusia dengan menerapkan fungsi Sumber Daya Manusia yang terdiri dari Perencanaan, Pengadaan, Pemberdayaan, Pengembangan, dan Perawatan. Selanjutnya dilakukan rancang bangun sebuah Sistem Informasi Sumber Daya Manusia yang dapat membantu manajer perusahaan dalam mengelola Sumber Daya Manusia dan pengambilan putusan / kebijakan perusahaan yaitu khususnya di PT. Diginet Media. Penelitian ini menghasilkan suatu perangkat bantu kerja organisasi perusahaan yaitu sebuah Sistem Informasi Sumber Daya Manusia yang digunakan untuk pengelolaan Sumber Daya Manusia dan menghasilkan informasi yang bermanfaat untuk membantu manajer dalam mengambil putusan kebijakan perusahaan.

 

Kata Kunci : Analisa Desain Berorientasi Obyek, Sistem Informasi Sumber Daya Manusia


Full Text:

PDF


DOI: https://doi.org/10.35842/jtir.v7i19.23

Article Metrics

Abstract view : 1060 times
PDF - 1154 times

DOI (PDF): https://doi.org/10.35842/jtir.v7i19.23.g16

Copyright (c) 2017 Robby Cokro Buwono



     

 
 JTI Respati (J-urnal T-eknologi I-nformasi Respati)

Fakultas Sains dan Teknologi
Universitas Respati Yogyakarta
Jl. Laksda Adisucipto KM. 6.3 Depok, Sleman, Yogyakarta, Indonesia, 55281.

Phone: 0274-488781 Email: jti@respati.ac.id Website: http://jti.respati.ac.id/index.php/

 

Creative Commons License

Jurnal Teknologi Informasi Respati is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.